Apabila Anda menjatuhkan pilihan pada mobil Suzuki terbaru bertipe All New Ertiga GX, maka tentunya dipastikan bahwa Anda akan mendapatkan fitur – fitur canggih, seperti Smart Key System dengan Push Start/Stop Button yang memberikan kemudahan dalam menyalakan dan mematikan mesin. Harga mobil Suzuki terbaru satu ini memang cenderung mahal, karena memiliki fitur lebih lengkap dan sangat canggih di dalamnya daripada tipe – tipe sebelumnya. Bahkan untuk tipe satu ini pun telah dilengkapi dengan Head Unit Touch Screen berukuran 6.8 inci yang bisa terhubung ke smartphone melalui konektivitas Bluetooth. Setir kemudi tipe GX juga terbilang lebih keren. Karena berbalut kulit yang disertai ornamen kayu serta Switch Audio Control.
Kabin yang luas, mewah, modern, dan nyaman menjadi salah satu kelebihan Suzuki All New Ertiga. Di dalamnya tersedia 7 tempat duduk dengan tiga baris kursi yang memiliki legroom sangat lega. Duduk dibangku paling belakang tetap nyaman, karena sudah ada Headrest pada semua baris kursi. Kita juga bisa melipat baris kursi ke tiga untuk mendapatkan ruang bagasi lebih luas. Lalu ada pula dashboard modern yang dilengkapi panel instrument mewah dan mudah dijangkau. Nah untuk tipe GX juga dilengkapi motif kayu pada Dashboard yang membuatnya semakin mewah.
Fitur Interior All New Suzuki Ertiga 2018
Jenis mobil Suzuki terbaru satu ini menyediakan power outlet untuk penumpang di baris kursi kedua agar tidak berebutan dengan penumpang depan saat mengisi baterai smartphone. Kemudian untuk segi eksterior memiliki desain grille yang menampilkan sisi premium dengan balutan warna Chrome. Lampu utamanya dibuat menyatu dengan grille depan dan telah menggunakan Projector Headlamps yang memberikan cahaya lebih terang, focus, dan tidak menyilaukan. Kemudian untuk bagian belakang dilengkapi LED Rear Combination Lamps dengan desain modern. Desain lampunya terlihat mirip dengan Mitsubishi Xpander yang berbentuk Boomerang. Untuk tipe GX juga dilengkapi LED Light Guides yang membuat lampu belakangnya semakin keren!
Setelah 2 tahun meluncur secara legit di Jepang, mobil Suzuki Ignis saat ini telah resmi masuk ke bursa otomotif Indonesia. Mobil Suzuki Ignis ini di paparkan dengan tampilan fisik yang stylish dan sporty serta spesifikasi tangguh dengan berbagai fitur –... selengkapnya
Layanan service resmi dengan kualitas yang baik merupakan salah satu poin penting yang perlu kita perhatikan saat hendak membeli mobil dengan merk tertentu. Sebab, kenyataannya tidak semua merk mobil hadir dengan layanan service yang baik. Keberadaan service point yang sifatnya... selengkapnya
Motor merupakan salah satu alat yang sangat dibutuhkan perjalanan kita, sebab dengan tidak adanya motor kita tentunya akan kesulitan dalam melakukan perjalanan sekalipun kita tahu bahwa telah banyak kendaraan umum yang bisa kita gunakan, tetapi jika kita berpikir hal tersebut... selengkapnya
Belum ada komentar